Hadiri Kegiatan Pengukuhan Pengurus, Zulfahmi Adrian Harap DPD Partai Gelora Bersinergi dengan Pemerintah

Sabtu, 27 November 2021

Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kota Pekanbaru, Zulfahmi Adrian, saat kegiatan pengukuhan DPD Partai Gelora Indonesia, Jumat, (26/11/2021)

PEKANBARU - Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kota Pekanbaru, Zulfahmi Adrian, menyambut baik kehadiran Partai Gelora Inodesia yang telah memberi warna bagi dunia politik di Kota Pekanbaru. 

Sehingga dapat menjalankan pembangunan bersama untuk kemakmuran dan kesejahteraan rakyat. Pernyataan itu disampaikannya saat menghadiri kegiatan pengukuhan DPD Partai Gelora Indonesia, Jumat, (26/11/2021) dilantik langsung Ketua DPW Partai Gelora Indonesia Provinsi Riau Nurdin SE, Ak.

Zulfahmi Adrain, berharap, DPD Partai Gelora Indonesia Kota Pekanbaru dapat bersinergi dengan pemerintah kota khususnya mendukung program kerja dan visi misi Kota Pekanbaru.

" Kita berharap DPD Partai Gelora Indonesia Pekanbaru bisa bersinergi bersama kita khususnya mendukung program kerja dan visi misi kota Pekanbaru yaitu terwujudnya kota Smart City Madani,” ucap Zulfahmi Adrian, membacakan sambutan Wali Kota Pekanbaru, Firdaus ,MT, malam itu.

Menurut mantan Kasatpol PP Pekanbaru itu, keberhasilan kerja-kerja politik serta pengaruh dukungan masyarakat terhadap sebuah partai politik dapat dilihat dari keberhasilan sebuah partai dalam mengusung calon Kepala Daerah bahkan Presiden maupun Legislatif.

“Maka dengan konsolidasi dan pengukuhan pengurus ini tentunya dapat menjadi momentum penguat untuk menata dan mengoptimalkan peran serta organisasi partai ini berkarya terhadap kepentingan bersama," katanya.

Zulfahmi Adrian, juga berharap, Partai Gelora Indonesia dapat menjaga persatuan dan kesatuan bangsa serta menjadi pelopor bagi generasi muda menjalankan pola hidup bersih dan sehat mampu beradaptasi dengan kebiasaan baru ditengah pandemi Covid-19.

Dia, berpesan, sebagai salah satu partai politik yang hadir di tengah-tengah lingkungan masyarakat, nantinya dapat menjalin komunikasi politik yang baik dengan semua pihak.

“Bangun komunikasi yang baik dengan semua pihak, khususnya kepada kepengurusan partai politik lain. Agar tercipta suasana pembangunan yang aman dan andal,” pesannya.

Terakhir, dia berpesan, keberadaan Partai Gelora Indonesia Kota Pekanbaru dapat mendorong pengembangan kehidupan demokrasi, menjunjung tinggi kebebasan yang bertanggung jawab guna mewujudkan penyelenggaraan pemerintah daerah yang demokratis.

“Terutama dalam menghadapi Pemilu dan Pilkada serentak di tahun 2024, Partai Gelora Indonesia khususnya di kota Pekanbaru dapat segera berpacu dan maju terus mengikuti dinamika politik yang santun dan beretika,” tutup Zulfahmi Adrian.

Selain dihadiri Kaban Kesbangpol Kota Pekanbaru, Zulfahmi Adrian, acara pengukuhan kepengurusan tersebut juga dihadiri Ketua Pembinaan Teritorial wilayah Sumatera DPN Partai Gelora Indonesia Syahfan BS, dan para tamu undangan lain.

Usai dilantik, Ketua DPD Partai Gelora Indonesia kota Pekanbaru H. Tamril S.Sos, M.Si, mengucapkan, rasa syukurnya dapat bergabung di organisasi , karena menurutnya konsep dan program yang dijalankan sesuai harapannya.

“Saya bertekad untuk membesarkan Partai Gelora Indonesia, disini sudah menjadi rumah kita sendiri dengan memiliki rasa kekeluargaan satu sama lainnya. Sehingga dengan kebersamaaan dan kekompakan, maka akan mengantarkan kita pada tujuan sesuai pesan dari Ketum Anis Matta,” ujar Tamril.

“Mohon dukungan dan kerjasama kepada seluruh jajaran pengurus, apabila ada perbuatan yang salah tegur dan ajar kami. Mudah-mudahan kami dapat memberikan kontribusi terbesar dalam membangun kota Pekanbaru kedepannya, karena Partai Gelora Indonesia sebagai rumah kita di kota Pekanbaru,” sembari menyebutkan bahwasanya di kota Pekanbaru terdapat kurang lebih 2.500 kader Partai Gelora.

Ketua Pembinaan Teritorial wilayah Sumatera DPN Partai Gelora Indonesia Syahfan BS, memandang bahwasanya Provinsi Riau merupakan sentralisasi perubahan di pulau Sumatera, maka menurutnya partai yang memiliki tujuan membawa Indonesia lima besar dunia akan tumbuh bangkit di bumi lancang kuning.

“Riau sumber daya alam yang sangat bermanfaat, dan terpenting adalah Riau memiliki budaya melayu yang akan menjadi akar dari sosial budaya Indonesia. Kita berharap dengan masuknya Partai Gelora Indonesia di Riau, dapat menjadi titik tolak kemajuan partai yang kita cintai bersama ini,” sebut Syahfan.

Ia mengatakan juga keberadaan Partai Gelora Indonesia sejak dideklarasikan pada tahun 2019 lalu hanya melaksanakan aktivitas untuk melengkapi kepengurusan atau program kaderisasi diseluruh wilayah Indonesia, mulai dari Pusat, Provinsi, Kabupaten/kota, hingga Kecamatan.

“Mengingat pada waktu itu pandemi Covid-19 melanda sebagian besar wilayah Indonesia, sehingga tidak banyak kita melakukan aktivitas publik maupun ekspos di media massa, hanya fokus kepada internal partai sendiri. Maka memasuki tahun ketiga ini, mulai kita perlahan menyapa masyarakat melalui sosialisasi dengan berbagai kegiatan, contohnya penanaman 10 juta pohon secara serentak di seluruh Indonesia,” jelas Syahfan.

Masih menurut Syahfan, konsep sosialisasi di tubuh Partai Gelora Indonesia ini memiliki kejelasan yakni memberikan pemahaman-pemahaman berpolitik kepada masyarakat Indonesia lebih baik dan tidak lagi terlalu mengedepankan pragmatisme dalam bentuk materi dan janji-janji politik.

“Kita inginkan adalah punya kesamaan ide-ide, hal ini yang kita tawarkan kepada seluruh masyarakat. Sehingga nantinya ada kesadaran dari masyarakat untuk menentukan pilihannya kepada partai yang memiliki cita-cita besar,” katanya.

Kegiatan diakhiri dengan pemberian cinderamata dan ucapan selamat kepada pengurus DPD Partai Gelora Indonesia kota Pekanbaru yang telah dikukuhkan. 

Partai Gelombang Rakyat Indonesia atau yang dikenal dengan Partai Gelora Indonesia yang didirikan oleh Anis Matta telah berdiri sejak 28 Oktober 2019 lalu.

Perkembangan partai politik ini sangatlah cepat, sehingga sampai saat ini sudah memiliki cabang Provinsi, Kabupaten/Kota disebagian besar wilayah Indonesia.

Sesuai hasil Rapimnas perdana Partai Gelora Indonesia yang berlangsung 9-11 November 2019 lalu di Jakarta, Anis Matta telah memberikan mandat kepemimpinan kepada Nurdin SE, Ak sebagai ketua dan Iskandar S.Si sebagai Sekretaris DPW Partai Gelora Provinsi Riau.

Dalam menjalankan AD/ART keorganisasian partai, sangat diperlukan sekali upaya-upaya kaderisasi melalui pembentukan pimpinan disetiap wilayah daerah hingga ketingkat bawah.***