Dibangun di Sembarang Tempat

Satpol Ratakan 130 Rumah Liar dengan Alat Berat 

Ruli di Air Hitam diratakan dengan tanah pakai alat berat

PEKANBARU- Satuan Polisi Pamong Praja Pekanbaru menepati janjinya membongkar Rumah Liar (Ruli) yang didirikan di sembarang tempat di sekitar Jalan Air Hitam, Jumat,(22/11/2019). Sejumlah Ruli terpaksa diratakan dengan tanah menggunakan alat berat karena penghuni sudah diperingati berulangkali agar membongkar sendiri bangunannya.

Lokasi pertama yang menjadi target adalah Ruli di pertigaan antara Jalan Garuda Sakti dengan Jalan Air Hitam, sebelum alat berat digunakan puluhan personel yang turun ke lokasi masih memberi kesempatan penghuni untuk membongkar bangunannya sendiri.

" Mana bangunan yang sudah tidak dihuni langsung kita ratakan dengan tanah pakai alat berat. Yang masih ada penghuni kita minta bongkar sendiri. Peringatan untuk membongkar sendiri Ruli sudah lama kita berikan, tapi mereka tidak mengindahkannya, kali ini mau tidak mau harus dibongkar," tegas Kasatpol PP Agus Pramono, melalui Kabid Ops, Desheriyanto, Jumat,(22/11/2019).

Selain mengganggu ketertiban, pembongkaran Ruli yang dilaksanakan karena dibangun di sembarang tempat bahkan ada yang sampai menutup saluran air dan berisiko terhadap banjir saat musim hujan. Tidak hanya itu, beredarpula informasi menyebut ada dugaan bangunan juga dijadikan tempat mesum.

" Semuanya mau kita ratakan dengan tanah, pembongkaran ini bekerjasama dengan pihak PU Provinsi Riau. Kita targetkan sampai akhir Bulan November tuntas," tutup Desheriyanto.

Penghuni memanfaatkan Ruli mulai dengan membuka bengkel, warung dan adapula yang menjadikannya sebagai rumah tempat tinggal.(iky).


[Ikuti Zonapekan.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar