Jubir Covid- 19 Riau Sebut 'Indonesia Terserah' Bukan Gambaran Sebenarnya

Juru Bicara Gugus Tugas Covid- 19 Riau, Indra Yopi

PEKANBARU- Tagar dan video 'Indonesia Terserah' muncul di tengah pandemi Corona. Tagar #indonesiaterserah menggaung dengan narasi kekecewaan penanganan Corona yang dilakukan saat ini. 

Namun menurut Juru Bicara Gugus Tugas Covid- 19 Riau, Indra Yopi, kata- kata itu bukanlah menggambarkan hal yang sebenarnya. Sebab sebagai petugas kesehatan pasti berkewajiban melakukan penangananan sesuai dengan sumpah  profesi yang dijalankan.

" Kata- kata itu menurut saya bukanlah mengggambarkan hal yang sebenarnya. Namun hanya memberikan suatu imbauan dan protes kepada masyarakat yang masih tidak memikirkan bagaimana mengikuti protokol kesehatan. Kita tidak mungkin memerintahkan sebanyak ratusan juta orang di Indonesia untuk lockdown memang agak susah dan kami paham. Tidak mungkin orang tidak bekerja dan berusaha sekian bulan tanpa ada pemasukan. Tapi yang kita tekankan yakni bagaimana mematuhi protokol kesehatan yang sederhana," kata Indra Yopi, Senin, (18/5/2020).

Khusus di Provinsi Riau, Indra Yopi mengatakan, sudah mempersiapkan seandainya terjadi hal yang terburuk di H+7 setelah warga mudik yang tidak mau dilarang lantas membawa penyakit misalnya dari Pulau Jawa. 

Karena diketahui dalam dua minggu terakhir penambahan kasus positif di Riau 90 persennya diimpor dari daerah luar. Diantaranya dari Sukabumi, Jawa Timur, Palembang, Medan, dan Sumbar.

" Artinya kalau tidak disiplin, kita akan celaka di H+7,  penghitungannya di minggu ketiga Bulan Juni. Jadi kalau di minggu ketiga itu angka positif Covid- 19 meningkat sumbernya jelas dari lebaran. Jadi hal seperti ini yang harus diperhatikan, kami sebagai tenaga medis cuma bisa mengimbau, sebab kami tahu bagaimana tertekannya saudara kita yang berjumlah101 itu setelah dinytakan positif. Jangan pernah anggap remeh penyakit ini, sangat sulit mengobati pasien Covid- 19,"  imbuh Indra Yopi.

Karena itu Indra Yopi, meminta kepada masyarakat untuk mencerna baik- baik  kata- kata dari tenaga medis  ' Indonesia Terserah'  untuk kepentingan bersama agar kita selalu sehat dan tidak dirawat di rumah sakit karena terkena positif virus corona tersebut.***


 


[Ikuti Zonapekan.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar