Jalan Hangtuah Ujung jadi Langganan Banjir, Kadis PUPR Pekanbaru Sebut Sudah Koordinasi dengan Provinsi
PEKANBARU- Suasana kacau balau kerap terjadi di Jalan Hangtuah Ujung, Kecamatan Tenayan Raya, di saat hujan deras turun mengguyur daerah tersebut.
Pasalnya wilayah tersebut menjadi langganan banjir sehingga menyulitkan warga pengendara melewati jalan itu terlebih yang menggunakan sepeda motor.
Tak heran jika umpatan kesal satu persatu keluar dari mulut mereka menyebut, pemerintah sangat tidak perhatian terhadap kondisi yang sudah terjadi sejak lama bahkan sudah bertahun- tahun.
" Sudah bertahun- tahun kejadian banjir di sini tak pernah ditangani pemerintah. Bagi orang kaya yang pakai mobil mungkin tak masalah. Tapi lihatlah kami ini, setiap
hujan jalan tak bisa dilewati. Kalaupun ada yang nekad pasti mogok. Genangan air memakan seluruh jalan ," kata Badul bersama adiknya, sambil mendorong sepeda motor miliknya ke arah tepi jalan Hangtuah, siang itu.
Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kota Pekanbaru, Indra Pomi Nasution dikonfirmasi terkait persoalan mengatakan, Jalan Hangtuah yang jadi langganan banjir merupakan kewenangan pihak Provinsi Riau.
" Yang banjir di Jalan Hangtuah itu jalan provinsi. Saya sudah beberapa kali koordinasi dengan kepala dinasnya, sudah saya laporkan. Saya juga sudah koordinasi
dengan Kepala UPT nya. Dan mereka berjanji akan mengambil langkah- langkah untuk mengatasi permasalahan itu," katanya, Ahad (10/1).
Indra Pomi, mengakui persoalan yang disampaikan kepadanya sudah viral di media sosial dan Wali Kota pun sudah menghubungi dirinya meminta persoalan itu dikoordinasikan dengan pihak Provinsi Riau.***
Tulis Komentar