Peringati HUT ke-72, 24 Tim Ikuti Turnamen Futsal Cup Satpol PP Pekanbaru

Pembukaan turnamen futsal cup tahun 2022 dalam rangka memperingati HUT Satpol PP ke-72 dan Satlinmas ke-60

PEKANBARU- Sebanyak 24 tim dari sejumlah Organisasi Perangkat Daerah lingkup Pemerintah Kota Pekanbaru dan 1 tim dari Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol -PP) Provinsi Riau mengikuti turnamen Futsal Cup 2022 yang diselenggarakan Satpol PP Pekanbaru dalam rangka memperingati HUT Satpol PP ke-72 dan Satlinmas ke 60.

Kegiatan tersebut dilaksanakan selama dua hari Sabtu- Minggu, (26-27/3/2022) di lapangan futsal Gajahmada Sport Centre Jalan Setia Budi, nomor 7 Pekanbaru.

Kepala Satuan Polisi Pamong Praja Pekanbaru Iwan Simatupang, diwakili Pelaksana Tugas Sekretaris Satpol PP Pekanbaru, Desheriyanto, saat pembukaan kegiatan, mengatakan, berbagai persiapan sudah diadakan jelang turnamen digelar.

Diantaranya dengan mengadakan rapat internal berikut Technical Meeting yang tidak lain bertujuan agar turnamen bisa berjalan lancar sebab kegiatan kali ini menjadi momen yang sangat berkesan.

" Kegiatan ini menjadi momen yang sangat berkesan bagi kami sebagai OPD yang bertugas memberikan layanan yang menghadirkan keamanan dan ketertiban kepada masyarakat. Terlebih, ini yang perdana kami Satpol PP Pekanbaru menjadi panitia turnamen futsal dalam rangka memperingati HUT Satpol PP dan Satlinmas. Semoga ini menjadi langkah awal yang baik untuk ke depannya," kata Desheriyanto, Sabtu, (26/3/2022).

Desheriyanto, berharap, seluruh peserta turnamen dapat menerapkan etika fair flay atau sportivitas tinggi. Kemudian juga bisa menerima kemenangan dan kekalahan dengan berjiwa besar.

" Dalam suatu pertandingan atau kejuaraan pasti ada yang menang dan kalah. Jadi mari tunjukkan sportivitas yang tinggi” imbuhnya.

Turut hadir dalam kegiatan pembukaan turnamen, Sekretaris Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan, Irni Dewi Tari, Kabid OKM Satpol PP Pekanbaru, Reza Aulia, bersama sejumlah pejabat dari OPD DLHK Pekanbaru, Satpol PP Provinsi Riau dan Kota Pekanbaru.

Untuk penutupan kegiatan turnamen futsal tersebut akan dilaksanakan Minggu, (27/3/2022), sekira pukul 19.30 WIB.***


[Ikuti Zonapekan.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar