Diawali Jumat Berkah, Kini Pengemis Semakin Ramai di Jalan Diponegoro Pekanbaru

Tim gabungan dari Dinas Sosial dan Satpol PP Pekanbaru saat menertibkan pengemis di salah satu ruas jalan.

PEKANBARU- Keberadaan pengemis di kawasan Jalan Diponegoro Pekanbaru, kini semakin ramai terutama di sore hari jelang berbuka puasa.

Kepala Dinas Sosial Kota Pekanbaru Idrus menyebutkan, ramainya pengemis Diponegoro tersebut berawal dari adanya kegiatan berbagi nasi kotak yang digelar sejumlah orang setiap hari Jumat yang diberi nama Jumat Berkah.

"Itu kan dulu diawali oleh adanya kegiatan Jumat Berkah, banyak orang-orang kaya melintas di sana dan membagikan bantuan," ucapnya, Selasa (5/4/2022).

Sebelum memasuki Ramadhan 1443 H, terang Idrus, pihaknya sempat mengamankan sebanyak 32 pengemis yang mangkal di Jalan Diponegoro itu. Mereka lantas diminta menandatangani surat pernyataan tidak akan meminta lagi di jalanan.

"Tapi sekarang mereka kembali lagi dan sudah mulai tiap hari. Biasa hanya Jumat Berkah, sekarang seluruh hari menjadi berkah," ujarnya.

Untuk itu, Idrus menghimbau kepada warga yang ingin berbagi agar menyalurkan bantuan secara langsung melalui organiasi resmi yang dibentuk pemerintah seperti Badan Amil Zakat Nasional (Baznas).

"Jangan memberi sumbangan ke pinggir jalan. Kalau kita sepakat tidak lagi membagi di pinggir jalan, tentu tidak akan ada lagi yang meminta-minta di jalan," tegasnya.

Namun diakui Idrus, sebagian warga memilih menyalurkan bantuan ke pengemis dengan alasan bantuan bisa tersalurkan secara langsung.

"Masalahnya, memang ada yang bilang memberi di pinggir jalan itu infaknya langsung sampai. Kalau kita himbau beri ke lokasi resmi, mereka menganggap nanti tidak smapai. Ada keraguan, maka mereka ingin memberi langsung," tutupnya.


[Ikuti Zonapekan.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar