600 Lebih Pedagang Dinyatakan Layak Masuk ke Dalam Gedung Sukaramai Trade Center

Gedung Sukaramai Trade Center di Jalan Jenderal Sudirman, Pekanbaru.

PEKANBARU- Kepala Cabang PT. Makmur Papan Permata, Suryanto, menyebut sebanyak 600 lebih pedagang dinyatakan layak masuk ke dalam gedung Sukaramai Trade Center Pekanbaru.

Mereka itu adalah pedagang yang sudah melunasi pembayaran toko 100 persen berjumlah sekitar 200an orang dan yang sudah menyelesaikan administrasi sebesar 30persen berjumlah sekitar 400an orang.

" 600 lebih pedagang sudah layak masuk ke dalam gedung STC, terdiri dari dua kategori itu," kata Suryanto, Jumat,(21/2/2020).

Dia menjelaskan, tidak semua pedagang di TPS memiliki toko di dalam STC. Yang selama ini terjadi kata dia pedagang yang tidak punya toko di dalamlah yang meminta untuk tetap bertahan berjualan di TPS.

" Surat dari Satpol PP tegas meminta TPS dikosongkan tanggal 21 Februari ini," singkatnya. (iky).


[Ikuti Zonapekan.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar