Pasien Positif Covid- 19 Pekanbaru Tambah 1 Lagi, Total 14 Kasus

Data perkembangan kasus Covid- 19 di Pekanbaru Sabtu, 18 April 2020

PEKANBARU- Hari ini Sabtu, 18 April 2020, pasien positif Covid-19 di Kota Pekanbaru kembali bertambah 1, sehingga total menjadi 14 kasus. Dengan rincian, 6 masih dirawat, 5 sembuh dan 3 meninggal dunia.

Kasus penambahan positif Covid-19 yang ke-14, berinisial TN.NT, usia 60 tahun, warga Kelurahan Tangkerang Barat, Kecamatan Marpoyan Damai. 

Pasien ada gejala namun tidak memiliki riwayat berpergian. Pasien kasus positif itu sebelumnya berstatus Pasien Dalam Pengawasan (PDP) yang sudah dirawat sejak Senin, 6 April 2020, sebelum Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) diberlakukan di Kota Pekanbaru. Saat ini pasien masih di rawat di rumah sakit.

" Kalau pasien kasus positif Covid- 19 tidak memiliki riwayat perjalanan ini menjadi catatan bagi kita. Sebab bisa kemungkinan menandakan kasus dari transmisi lokal," kata Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Pekanbaru, dr Mulyadi, Sabtu,(18/4/2020).

Untuk jumlah total kasus Orang Dalam Pemantauan (ODP) hari ini sebanyak 3,747, dengan rincian, 383 dalam pemantauan, 3,364 selesai pemantauan.

Beralih ke Pasien Dalam Pengawasan (PDP), berjumlah 133, dengan rincian, 64 masih dirawat, 60 sehat dan 9 orang meninggal dunia.***


 


[Ikuti Zonapekan.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar