Riau Siapkan Rp25 Miliar Bantu UMKM Terdampak Pandemi

Istimewa.

PEKANBARU- Gubernur Riau Syamsuar memberikan bocoran bantuan yang akan diberikan kepada pelaku usaha mikro atau UMKM. Ia menyebut, Pemerintah Provinsi Riau sudah memperjuangkan dan menyalurkan bantuan kepada pelaku UMKM.

"Pemerintah Provinsi Riau juga turut memperjuangkan dan menyalurkan bantuan kepada 341.695 pelaku usaha mikro dengan nilai mencapai Rp 410 miliar lebih," kata Syamsuar, Senin,(9/8/2021) di Gedung Daerah Balai Serindit, saat Apel Peringatan HUT ke-64 Provinsi Riau.

Dikutip dari riauonline.co.id, dia juga menuturkan, penyaluran bantuan kepada pelaku UMKM di Riau sebanyak Rp25 Miliar dari APBD.

"Insya Allah disalurkan juga dari dana APBD senilai mencapai Rp 24,999 miliar kepada 20.833 pelaku usaha," pungkasnya.

Sebelumnya, Gubernur Riau Syamsuar menyampaikan bahwa Provinsi Riau peringkat kedua terbanyak se-Sumatera, penerima Bantuan Pelaku Usaha Mikro (BPUM) Tahun 2021 dari Kementerian Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah Republik Indonesia.

Dia menuturkan bantuan bagi pelaku usaha dimasa pandemi Covid-19 disalurkan melalui Bank. Selain dari APBN, Pemerintah Provinsi Riau juga telah menganggarkan program yang sama sebanyak Rp25 Miliar.

Ia melanjutkan, Provinsi Riau sendiri menerima sebanyak 341.695 pelaku usaha, sedangkan terbanyak pertama yaitu Sumatera Selatan yang menerima 341.718 pelaku usaha.

"Sebanyak 341.695 pelaku usaha mikro di Provinsi Riau menerima bantuan. Realisasi hingga Juni 2021, sebanyak 297.689 pelaku UMKM yang sudah menerima," kata Syamsuar, Senin, 02 Agustus 2021 di Balai Pelangi Kompleks Gubernur.

"Kita upayakan bulan Agustus ini, bantuan dari Provinsi akan disalurkan. Bantuan dari provinsi ini beda penerimanya dari pelaku usaha yang menerima dari kementerian koperasi dan UKM makanya kita minta pendampingan BPKP, agar tidak tumpang tindih," ujarnya.

Lebih lanjut, ia akan bekerja sama dengan OJK dalam memberikan bantuan UMKM tersebut agar dapat bermanfaat, serta hasil dari 297 ribu terlihat meningkatkannya perekonomian.

"Sejauh mana perkembangan bantuan Rp 1,2 juta ini, dapat dimanfaatkan untuk UMKM, Pemprov Riau akan bekerjasama dengan OJK sehingga kita tahu dari 297 ribu ini, berapa yang berhasil meningkatkan ekonominya," pungkasnya.


[Ikuti Zonapekan.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar