Update Kasus Covid-19 dan Capaian Vaksinasi di Riau per 6 November 2021


PEKANBARU - Provinsi Riau pada hari Sabtu (06/11/2021) terdapat penambahan lima pasien sembuh fan lima kasus terkonfirmasi COVID-19.

Namun, kabar dukanya terdapat penambahan satu pasien yang l dinyatakan meninggal dunia karena COVID-19.

"Sehingga total terkonfirmasi COVID-19 di Riau menjadi 128.135 kasus. Dengan rincian pasien isolasi mandiri 80 orang, rawat di RS 19 orang, sembuh 123.922 orang dan 4.114 meninggal dunia," kata Kepala Dinas Kesehatan (Diskes) Provinsi Riau, Mimi Yuliani Nazir di Pekanbaru, Sabtu (6/11/2021).

Sedangkan, kasus Suspek di Riau selama pandemi ini tercatat ada 120.020 orang.

"Suspek ini terdiri dari Suspek yang isolasi mandiri berjumlah 3.594 orang, Isolasi di RS berjumlah 30 orang, selesai isolasi berjumlah 115.906 orang, dan meninggal berjumlah 490 orang," jelasnya.

Sementara itu, pencapaian vaksinasi COVID-19 Provinsi Riau Tahap I, II dan III bagi Tenaga Kesehatan, Lansia dan Pelayan Publik adalah :

a. Pencapaian vaksinasi COVID-19 bagi Tenaga Kesehatan dengan sasaran 32.923 orang, dengan vaksinasi dosis pertama sebesar 44.780 (136,0%), vaksinasi dosis kedua sebesar 42.202 (128,2%) dan vaksinasi dosis ketiga sebesar 23.053 (70,0%).

b. Pencapaian vaksinasi COVID-19 bagi Lansia dengan sasaran 322.466 orang, dengan vaksinasi dosis pertama sebesar 73.337 (22,74%) dan vaksinasi dosis kedua sebesar 51.089 (15,84%).

c. Pencapaian vaksinasi COVID-19 bagi Pelayan Publik dengan sasaran 349.418 orang, dengan vaksinasi dosis pertama sebesar 578.031 (165,43%) dan vaksinasi dosis kedua sebesar 488.874 (139,91%).

d. Pencapaian vaksinasi COVID-19 bagi Masyarakat Umum dengan sasaran 3.451.350 orang, dengan vaksinasi dosis pertama sebesar 979.241 (28,37%) dan vaksinasi dosis kedua sebesar 548.099 (15,88%).

e. Pencapaian vaksinasi COVID-19 bagi Ibu Hamil dengan sasaran 29.418 orang, dengan vaksinasi dosis pertama sebesar 115 (0,38%) dan vaksinasi dosis kedua sebesar 95 (0,32%).

f. Pencapaian vaksinasi COVID-19 bagi Disabilitas dengan vaksinasi dosis pertama sebesar 136 (0,00%) dan vaksinasi dosis kedua sebesar 103 (0,00%).

g. Pencapaian vaksinasi COVID-19 bagi Masyarakat berumur 12-17 Tahun dengan sasaran 684.190 orang, dengan vaksinasi dosis pertama sebesar 187.389 (27,39%) dan vaksinasi dosis kedua sebesar 92.062 (13,46%).


[Ikuti Zonapekan.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar