Pindah ke Payung Sekaki

Aktivitas Disdik di Kantor Baru Berjalan Normal

Kepala Dinas Pendidikan Kota Pekanbaru, Abdul Jamal.

PEKANBARU- Kantor Dinas Pendidikan Kota Pekanbaru kini sudah berpindah ke Jalan H.Samsul Bahri/Air Hitam, Kelurahan Sungai Sibam, Kecamatan Payung Sekaki. Menurut Kepala Dinas Pendidikan Kota Pekanbaru, Abdul Jamal, meski kantor sudah berpindah namun aktivitas tetap berjalan normal. Sebab untuk kepindahan sudah direncanakan sejak lama dan dilaksanakan dalam tiga tahap.

" Aktivitas tetap berjalan normal, di sini lebih nyaman dengan gedung dan pelataran yang lebih luas. Kami mana ada pindah diam- diam, rencana sudah lama. Kepindahan ini untuk memberikan pelayanan lebih maksimal dengan suasana yang aman dan nyaman. Di kantor ini nanti akan ada tiga sekolah yakni PAUD SD, dan SMP 45," kata Abdul Jamal, Rabu,(13/11/2019).

Ditanya, akan dijadikan apa kantor lama yang beralamat di Jalan Patimura, Jamal, menjelaskan, untuk pengawas, Sanggar dan Kegiatan Belajar. Termasuk dewan pendidikan Pekanbaru, ikatan penilik sekolah, koperasi dan persatuan pemuda pelajar, tapi tidak semua gedung, tapi akan dibagi perblok. Namun semua tergantung keputusan Walikota Pekanbaru, Firdaus, untuk apa peruntukan kantor lama Disdik tersebut.

Kantor baru Disdik di alamat yang disebutkan sebelumnya merupakan gedung eks SMK Teknologi yang dibangun oleh Pemko Pekanbaru. Dengan luas lahan 6,5 hektar, nantinya bukan hanya digunakan untuk Kantor Disdik Pekanbaru saja, akan tetapi pemanfaatan Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri 45 Pekanbaru. Selanjutnya juga SD baru dan untk sekolah Pendidikan Anak Usia Dini.

" Untuk SMP 45 sudah dihuni pada Januari tahun 2020, dan Bulan Julinya untuk SD akan menerima siswa baru. Untuk PAUD kita targetkan di tahun 2021," tutup Jamal.(iky).
 


[Ikuti Zonapekan.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar