Dipantau sampai pelebaran jalan dimulai

Penghuni Bongkar Sendiri Ruli di Air Hitam

Suasana saat pemantaun Satpol PP Pekanbaru di lokasi Rumah Liar di Jalan Air Hitam

PEKANBARU-  Saat ini sebagian besar penghuni Rumah Liar di sekitar Jalan Air Hitam sudah mulai membongkar sendiri bangunannya. 

Pengecekan masih terus dilakukan Satuan Polisi Pamong Praja Pekanbaru sampai rencana proyek pelebaran jalan di wilayah itu dimulai pihak Pemerintah Provinsi Riau 

" Hari ini masih kita pantau, sebenarnya untuk pembongkaran Ruli itu sudah tuntas. Cuma kita memberi kesempatan kepada penghuni yang ingin mengambil puing atau sisa bangunan yang menurut mereka masih bisa dimanfaatkan," kata Kepala Satuan Polisi Pamong Praja Pekanbaru, Agus Pramono, Senin,(9/12/2019).

Kasatpol menjamin semua pelaksanaan penertiban Ruli berjalan lancar tanpa kekerasan. Sebab sebelum itu dilakukan pihaknya sudah mengirimkan surat peringatan termasuk memberikan sosialisasi terkait rencana proyek pelebaran jalan kepada seluruh penghuni.

" Kita pastikan pelaksanaan penertiban berjala lancar tanpa kekerasan. Penghuni juga sudah paham dengan itu," kata Agus lagi.

Usai memantau perkembangan Rumah Liar di sekitar Jalan Air Hitam,  patroli dilanjutkan ke sejumlah ruas jalan lagi untuk menertibkan Pedagang Kaki Lima yang berjualan menggunakan bahu jalan atau di tempat-tempat yang dilarang.

Diantaranya di Pasar Pagi Arengka, Jalan HR Soebrantas, Jenderal Sudirman, bahkan sampai Jalan Hangtuah untuk menertibkan PKL yang masih berjualan di depan  Rumah Sakit Umum Arifin Achmad.(iky).

 

 

 

 

 

 

 

 


[Ikuti Zonapekan.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar