Menjorok ke Tengah Jalan

Tiang Reklame Rokok di Jalan Setia Budi Bahayakan Pengendara

Tiang reklame rokok di Jalan Seti Budi Pekanbaru.

PEKANBARU- Satu unit tiang reklame menampilkan iklan salahsatu produk rokok berdiri di Jalan Setia Budi, Sabtu, (8/5/2021).

Bukan hanya dibangun di atas trotoar namun tiang reklame itu juga jelas akan membahayakan pengendara yang melintas di jalan tersebut.

Sebab kerangka media iklan yang terpasang di tiang reklame itu sangat menjorok ke jalan.

Kepala Bidang Pengaduan, Kebijakan dan Pelaporan Layanan, Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu Pekanbaru, (DPM-PTSP) Quarte Rudianto, mengatakan, tiang reklame itu baru didirikan.

" Itu tiang baru, siapa yang pasang. Kalau ada izin atau tidaknya itu bukan bagian saya. Kalau tak ada izin , Senin kita surati Satpol untuk memotong tiang itu," kata Ate sapaan akrab Kabid.

Ditegaskan, apakah untuk tiang reklame itu DPM-PTSP memang tidak ada mengeluarkan izin, Ate, mengatakan, akan dicek dulu.

Namun dia menjelaskan, kalaupun DPM-PTSP mengeluarkan izin, bentuk dari reklame yang berdiri tidak seperti itu.

" Kalaupun kami mengeluarkan izin tidak seperti itu bentuknya. Itu bahaya. Bentuk dari bangunan reklame itu sudah menyalahi aturan walau dari segi izinnya saya belum tahu. Anggarnya itu sangat membahayakan," tegas Ate lagi.

Kasi Bidang A bagian perizinan untuk tiang reklame DPM-PTSP Pekanbaru, Jhoni Masril, dikonfirmasi, mengatakan, akan mengecek perizinan dari tiang reklame tersebut.

" Senin kita cek. Saya tidak tahu tentang keberadaan tiang itu. Posisinya dimana,? tanya dia.***


[Ikuti Zonapekan.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar